BLANTERORBITv102

    Festival Tabut Bengkulu, Ini Jadwal Kegiatannya

    Senin, 25 Juli 2022
    Festival Tabut
    Festival Tabut (isntagram/@fianbkl)

    Setelah dua tahun kegiatan Festival Tabut ditiadakan oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu karena pandemi Covid-19. Tahun 2022 ini Festival Tabut yang rutin dilaksanakan dari tanggal 1 sampai 10 muharram penanggalan hijriah kembali dilaksanakan.

    Tak hanya kembali dilaksanakan, Festival Tabut yang merupakan agenda rutin tahunan tersebut masuk dalam agenda Kharisma Event Nusantara (KEN) 2022 Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Bahkan Festival Tabut kali ini rencananya akan dihadiri langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno atu Sandiaga Uni. Sandiaga Uno dijadwalkan akan hadir pada kegiatan pagelaran seni dan budaya yang akan dilaksanakan pada 2 Agustus 2022.

    Untuk lokasi Festival Tabut sendiri, masih seperti tahun-tahun sebelumnya yaitu di Lapangan Merdeka Kota Bengkulu. Hanya saja karena saat ini masih pandemi Covid-19, event pameran dan bazar UMKM yang biasanya memeriahkan Festival Tabut belum dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu.

    Lalu apa saja kegiatan yang akan dilaksanakan dalam 10 hari Festival Tabut, berikut jadwal kegiatan Festival Tabut 2022

    1. Pamit Rajo Agung yang akan dilaksanakan di Balai Raya Semarak Bengkulu/Lapangan Merdeka pada Jumat, 29 Juli 2022 dan dimulai pukul 20.00 WIB hingga selesai.

    2. Prosesi Ngambik Tanah, yang akan dilaksanakan di Keramat Pantai Nala Gerga Tabut Imam Berkas, pada Jumat, 29 Juli 2022, dan dimulai pukul 22.00 WIB hingga pukul 00.00 WIB.

    3. Prosesi Upacara Duduk Penja, yang akan dilaksanakan di Jalan Sentosa Pasar Melintang Kota Bengkulu, pada Selasa, 2 Agustus 2022, dimulai pukul 16.00 WIB sampai selesai.

    4. Pagelaran seni dan budaya yang dilaksanakan di Lapangan Merdeka, pada Selasa, 2 Agustus 2022, dimulai pukul 19.30 WIB hingga selesai. Dalam kegiatan tersebut yang dilaksanakan pertunjukan tari, penampilan alat musik Dol, permainan ikan-ikan, telong-telong, dan penampilan bujang gadis Bengkulu.

    5. Prosesi Menjara I yang dilaksanakan pada Rabu, 3 Agustus 2022,dimulai pukul 20.00 WIB hingga pukul 00.00 WIB.

    6. Prosesi Menjara II dilaksanakan pada Kamis, 4 Agustus 2022 mulai pukul 20.00 WIB hingga pukul 00.00 WIB.

    7. Prosesi Arak Jejari, yang akan dilaksanakan pada Jumat, 5 Agustus 2022 dimulai pukul 20.00 WIB, menuju panggung Lapangan Merdeka.

    8. Prosesi Arak Seroban yang akan dilaksanakan pada Sabtu, 6 Agustus 2022 dan dimulai pukul 20.00 WIB sampai selesai, lokasi di Lapangan Merdeka.

    9. Prosesi Gham (Hari Bersedih dan Merenung) dilaksanakan pada Minggu, 7 Agustus 2022, dimulai pukul 15.30 WIB. Pada prosesi ini dilarang membunyikan Dol sampai Tabut puncak tersambung.

    10.Prosesi Upacara Tabut Imam Naik Puncak dilaksanakan pada  Minggu, 7 Agustus 2022 pukul 16.00 WIB hingga selesai di ruang publik SP4.

    11. Prosesi Arak Gedang dilaksanakan pada Minggu 7 Agustus 2022, dimulai  pukul 19.00 WIB menuju Lapangan Merdeka.

    12. Prosesi Tabut Bersanding akan dilaksanakan Minggu, 7 Agustus 2022, mulai pukul 20.00 WIB sampai 23.00 WIB di Lapangan Merdeka.

    13. Prosesi Arak Gedang Tabut Tebuang dilaksanakan Senin, 8 Agustus 2022, dimulai pada pukul 13.15 WIB hingga 14.15 WIB dari Balai Raya Semarak menuju Padang Kerbala.

    14. Prosesi Tabut Tebuang yang merupakan rangkaian kegiatan terakhir Festival Tabut akan dilaksanakan Senin, 8 Agustus 2022 pukul 15.10 WIB di Padang Kerbala.

    Itulah jadwal Festival Tabut 2022, semoga informasi bermafaat bagi anda yang ingin menyaksikan festival terbesar di Provinsi Bengkulu tersebut.