BLANTERORBITv102

    Tebing Suban Curup, Spot Wisata Instagramable di Bengkulu

    Senin, 13 Juni 2022
    wisata curup
    Tebing Suban Curup

    Dalam satu tahun terakhir, wisata Tebing Suban menjadi salah satu objek wisata favorit wisatawaan saat berkunjung ke Kabupaten Rejang Lebong. Objek wisata yang berada diatas ketinggian 720 mdpl ini menawarkan perpaduan wisata alam dan buatan yang sangat menarik untuk dikunjungi.

    Wisata Tebing Suban selain dikenal dengan tempat wisata yang instagramable, juga karena lokasinya yang sangat strategis sehingga sangat mudah untuk dikunjungi oleh wisatawan. Lalu Hal menarik apa saja dari wisata Tebing Suban, berikut ulasannya

    1. Spot Foto Instagramable

    wisata curup
    Santorini Tebing Suban spot foto baru di Tebing Suban Curup
    Wisata Tebing Suban banyak dikunjungi oleh wisatawan saat berkunjung ke Rejang Lebong karena memiliki banyak spot foto yang instagramable. Spot-spot foto yang ada di wisata Tebing Suban ini mulai dari taman bunga, rumah hobbit, kolam dengan air mancur, rumah segitiga, sarang burung, tenda, bilik telepon hingga yang terbaru yaitu bangunan yang menyerupai bangunan Santorini yang ada di Yunani dandiberi nama Santorini Tebing Suban.

    Tak hanya bisa menikmati spot foto buatan yang instagramable, wisatawan juga bisa menjadi panorama alam berupa perbukitan yaitu Bukit Kaba, Bukit Basah dan Bukita Daun hingga hamparan lahan pertanian sebagai background foto.Dengan spot-spot foto yang ada tersebut, tentunya sangat menarik untuk diabadikan wisatawan kemudian hasil jepretannya bisa di uplod disejumlah akun media sosial.

    2. Lokasi Strategis

    Lokasi wisata Tebing Suban sangat strategis dibandingkan dengan tempat-tempat wisata lain yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Selain lokasinya berada di pinggir jalan utama yaitu jalan lintas Curup-Lubuklinggau. Tebing Suban ini masih masuk dalam kawasan Kota Curup yang merupakan ibu kota Kabupaten Rejang Lebong.

    Wisata Tebing Suban berada di Kelurahan Talang Ulu Kecamatan Curup Timur berjarak sekitar 4,6 KM dari pusat Kota Curup. bila dari arah Kota Curup lokasinya berada di sebelah kiri setelah tingkungan mahi atau sebelum gerbang masuk wisata Suban Air Panas. Giant text Tebing Suban yang berada disalah satu sisi tebing terlihat jelas dari jalan lintas Curup-Lubuklinggau sehingga bisa memudahkan wisatawan untuk mencari tempat wisata ini.

    3. Ramah Anak

    wisata curup
    Wahana permainan anak di Tebing Suban Curup
    Wisata Tebing Suban ini bisa dikatakan sebagai objek wisata ramah anak, karena dilokasi wisata ini pengelola telah menyediakan fasilitas atau wahana bermain untuk anak-anak.

    Wahana permainan untuk anak-anak yang tersedia di wisata Tebing Suban ini mulai dari rumah-rumahan, perosotan, ayunan, trampolin hingga rumah kayu yang dilengkapi dengan ayunan, panjat dinding dan perosotan.

    Dengan hadirnya wahana permainan anak ini, maka tentunya akan memudahkan orang tua yang ingin mengajak anaknya berwisata ke tebing suban.

    4. Bisa Menikmati Sunset

    Waktu yang terbaik untuk berwisata ditebing suban adalah saat sore hingga malam hari. Saat sore bila beruntung atau saat cuaca bagus, maka wisatawan bisa menikmati sunset atau matahari tenggelam dari balik Bukit Basah yang berada di salah satu sisi Kota Curup.

    Selain bisa menikmati sunset disore hari, saat malam hari wisatawan bisa menikmati keindahan Tebing Suban dengan lampu-lampu yang ditata dengan baik oleh pengelolanya.

    5. Dilengkapi Cafe dan Resto

    Selain menjadi tempat wisata yang instagramble, saat ini wisata Tebing Suban juga telah dilengkapi dengan cafe dan Resto. Cafe dan resto Tebing Suban ni menghadirkan berbagai jenis makanan mulia dari Asian Food hingga Western Food dengan harga yang masih terjangkau.

    6. Tiket Terjangkau

    Harga tiket untuk masuk ke wisata Tebing Suban ini masih terbilang sangat terjangkau. Terlebih lagi bila wisatawan telah membeli tiket, maka bisa bebas menikmati wahana atau spot-spot wisata yang ada di Tebing Suban.

    Untuk masuk ke wisata Tebing Suban, satu orang wisatawan cukup membayar Rp 10 ribu, baik untuk dewasa maupun anak-anak. Sedangkan untuk parkir kendaraan dikenakan tarif Rp 3.000 untuk kendaraan roda dua, Rp 5 ribu untuk kendaraan roda empat. Sedangkan untuk bus dikenakan tarif parkir sebesar Rp 10 ribu. Sedangkan untuk kegiatan prewedding atau photoshoot dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 200.000.

    Tebing Suban juga bisa digunakan untuk berbagai kegiatan mulai dari ghatering , senam dan sejumlah kegiatan lainnya yang memiliki tarif sendiri yang infonya bisa diperoleh melalui kontak informasi Tebing Suban.

    Demikian ulasan singkat tentan wisata Tebing Suban, semoga informasi yang kami berikan bermanfaat.